Melihat Landscape Keadaan Bogor

Jalan-Jalan di Bogor
Bogor penuh kenangan

                                                                                    

Bogor. Yah. Sering mendengar Bogor itu kota yang sejuk, damai, aman. Iya memang, yang terkenal dari Bogor hanyanyalah Puncak saja. Padahal melihat dari peta Bogor secara umum, Bogor memiliki banyak gunung. Gunung-gunung tersebut adalah Gunung Halimun Salak, Gunung Pangrango, Gunung Pancar, dll. 


Dibalik kesejukan Bogor, Bogor juga memiliki kandungan tambang, terutama tambang semen. Banyak perusahaan-perusahaan Indocement dan perusahan Galihan Tambang di Parungpanjang hilir mudik. 


Bogor juga memiliki kandungan tambang emas yanng tinggi. Kandungan itu terletak di Gunung Pongkor. 


Melihat Bogor kedepaan, di wilayah Barat sudah mulai tumbuh perumahan-perumahan baru yang membuat jalan daerah Leuwiliang, Ciampea, Darmaga macet tentu menjadi perhatian serius. Perlu penataan agar Bogor bagian Barat tidak menjadi daerah macet. Apabila semua tertata, yakin dan pasti Bogor Barat dapat maju dengan mengandalkan industri UMKM Pedesaan.


Dari Barat kita mencoba bergeser ke Bogor bagian tengah. Iya Bogor Bagian tengah adalah Kota Bogor. Kota Bogor dengan landscape penuh keindahan disana ada Istana Bogor yang merupakan peninggalan era Hindia Belanda menjadi pesona tersendiri. Kota Bogor juga memiliki segudang hiburan dari mall dan lainnya. 


Melipir ke Utara Kota Bogor, kita masuk ke daerah Kabupaten tepatnya Cibinong. Iya Cibinong, pusat dari pemerintahan Kabupaten Bogor, ekonomi tampak hidup. Banyak mall dan pabrik tumbuh. Tentu ini menjadi pundi-pundi tersendiri bagi Kabupaten Bogor.


Melipir ke timur Cibinong, ada Cileungsi, Gunung Putri. Memiliki banyak pabrik juga yang tentu da[pat dikatakan Kabupaten Bogor seharusnya menjadi Kabupaten yang kaya. Tak lupa juga Parung, Gunung Sindur yang ke sana lagi sudah ke Tangerang Selatan, pusat peradaban Serpong BSD yang banyak diminati banyak orang.


Melihat landscape tadi, sudah seharusnya Bogor bisa menjadi suatu daerah yang maju dengan kekayaan yang dimiliki.

Komentar